BISIP Tindaklanjuti PKS dengan BSN untuk Lengkapi Menu SiBaRISTA
Bogor (29/7) – Balai Informasi Standar Instrumen Pertanian menginisiasi tindaklanjut pemanfaatan Perjanjian Kerja Sama antara BSIP dengan Badan Standardisasi Nasional (BSN) untuk penyediaan menu SNI khusus sektor pertanian pada Sistem Informasi Basis Rancangan Standar Instrumen Pertanian (SiBaRISTA). Pertemuan yang dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting ini diikuti oleh Tim Efektif dan Tim Developer SiBaRISTA, serta menghadirkan 2 Tim Kerja Sistem Informasi dan Tim Kerja Data dan Informasi dari Pusat Data dan Informatika, BSN.
BSIP dan Pusdatin BSN sebelumnya sudah sepakat untuk melaksanakan sinergi pemanfaatan data dan informasi standardisasi di bidang pertanian melalui perjanjian kerja sama yang ditandatangani pada 21 September 2023 lalu. Oleh karena itu, tindaklanjut ini merupakan bentuk implementasi pertukaran data antar masing-masing pihak, secara khusus terkait informasi SNI sektor pertanian. Terlebih keberadaan SNI ini akan menjadi bagian penting mendukung input kerja Komtek lingkup BSIP dan tentunya memberikan kemudahan akses SNI bagi penerap dan masyarakat luas, jelas Nuning Nugrahani, Kepala BISIP.
Gagasan mempersiapkan menu layanan Data SNI Pertanian ini akan menjadi tambahan dari menu SiBaRISTA yang dapat diakses tanpa login, sebut Nuning. Sejak awal, Tim Efektif mengharapkan agar dapat disematkan API (antarmuka pemograman aplikasi), namun dikarenakan akses SNI hanya dapat dilakukan melalui akses web BSN, maka minimal informasi SNI sektor dalam bentuk list dapat disematkan untuk kemudian akses penuh dapat diarahkan kepada sistem web BSN yaitu SISPK, ungkap Morina, anggota Tim Efektif BISIP.
Namun demikian, BISIP tetap bersyukur dengan kesediaan Pusdatin BSN untuk mengizinkan diperolehnya list data SNI sektor pertanian ini, ungkap Nuning. Beberapa waktu lalu memang sudah disadari bahwa kemungkinan untuk mendapatkan API ini akan sulit, namun kedepan diharapkan ada peluang untuk tetap dapat dilakukan, terlebih bahkan mandat SPBE terkait penerapan standar data dan informasi ini akan menjadi bagian dari komitmen BISIP untuk menerapkan SNI 27001:2015, lanjut Nuning lagi.